Al-Mu’min 34-40, Noble Qur'an (Juz-24, halaman-471)

Noble Qur'an » Juz-24 » halaman-471
share on facebook  tweet  share on google  print  
Al-Mu’min: 40/Al-Mu’min-34, 40/Al-Mu’min-35, 40/Al-Mu’min-36, 40/Al-Mu’min-37, 40/Al-Mu’min-38, 40/Al-Mu’min-39, 40/Al-Mu’min-40, Noble Qur'an, Juz-24, halaman-471, Al-Mu’min 34-40
direction_left
direction_right
Dengar Quran: 40/Al-Mu’min-34
40/Al-Mu’min-34: Dan sesungguhnya telah datang Yusuf kepadamu dengan membawa keterangan-keterangan, tetapi kamu senantiasa dalam keraguan tentang apa yang dibawanya kepadamu, hingga ketika dia meninggal, kamu berkata: "Allah tidak akan mengirim seorang (rasulpun) sesudahnya. Demikianlah Allah menyesatkan orang-orang yang melampaui batas dan ragu-ragu.
Dengar Quran: 40/Al-Mu’min-35
40/Al-Mu’min-35: (Yaitu) orang-orang yang memperdebatkan ayat-ayat Allah tanpa alasan yang sampai kepada mereka. Amat besar kemurkaan (bagi mereka) di sisi Allah dan di sisi orang-orang yang beriman. Demikianlah Allah mengunci mati hati orang yang sombong dan sewenang-wenang.
Dengar Quran: 40/Al-Mu’min-36
40/Al-Mu’min-36: Dan berkatalah Fir'aun: "Hai Haman, buatkanlah bagiku sebuah bangunan yang tinggi supaya aku sampai ke pintu-pintu,
Dengar Quran: 40/Al-Mu’min-37
40/Al-Mu’min-37: (yaitu) pintu-pintu langit, supaya aku dapat melihat Tuhan Musa dan sesungguhnya aku memandangnya seorang pendusta". Demikianlah dijadikan Fir'aun memandang baik perbuatan yang buruk itu, dan dia dihalangi dari jalan (yang benar); dan tipu daya Fir'aun itu tidak lain hanyalah membawa kerugian.
Dengar Quran: 40/Al-Mu’min-38
40/Al-Mu’min-38: Orang yang beriman itu berkata: "Hai kaumku, ikutilah aku, aku akan menunjukkan kepadamu jalan yang benar.
Dengar Quran: 40/Al-Mu’min-39
40/Al-Mu’min-39: Hai kaumku, sesungguhnya kehidupan dunia ini hanyalah kesenangan (sementara) dan sesungguhnya akhirat itulah negeri yang kekal.
Dengar Quran: 40/Al-Mu’min-40
40/Al-Mu’min-40: Barangsiapa mengerjakan perbuatan jahat, maka dia tidak akan dibalasi melainkan sebanding dengan kejahatan itu. Dan barangsiapa mengerjakan amal yang saleh baik laki-laki maupun perempuan sedang ia dalam keadaan beriman, maka mereka akan masuk surga, mereka diberi rezeki di dalamnya tanpa hisab.
Pilih salah satu Tukang deklamasi untuk mulai mendengarkan Al-Quran.
Noble Qur'an » »
Sponsor Links: